Komponen komputer adalah perangakat atau alat yang mendukung berjalanya suatu komputer yang terdiri dari komponen hardware, software, dan mestinya brainware yang saling mendukung berjalanya suatu komputer dan komponen komponen ini memiliki fungsi yang saling berhubungan untuk memastikan komputer dapat berjalan dengan lancar, jika salah satu komponen komponen ini tidak ada atau tidak berjalan maka dapat dipastikan suatu komputer ini tidak dapat menjalankan tugasnya dengan normal.
Komponen sendiri di bagi menjadi 3 bagian yaitu komponen hardware, software, dan brainware. Berikut ini adalah penjelasan dari beberapa komponen komputer.
Komponen hardware sering di sebut juga sebagai perangkat keras komputer yang kasat mata. Perangkat hardware ini juga salah satu pendukung berjalanya sebuah komputer. Berikut adalah ini adalah contoh komponen hardware dan fungsinya.
1. Hardware
A. Keyboard
Keyboard ini menjadi salah satu komponen yang sangat penting dalam komputer. Fungsinya adalah memasukan berbagai data seperti huruf dan angka. Alat ini juga bisa melakukan perintah seperti menyimpan file dan membuka file.
B. Mouse
Mouse merupakan salah satu perangkat keras yang termasuk perangkat input yang memiliiki fungsi sebagai penggerak kursor dengan cepat
C. Monitor
Monitor merupakan perangkat keras yang berfungsi menampilkan segala aktifitas atau informasi yang kita lakukan di dalam komputer jadi tanpa monitor maka kita tidak akan mengetahui aktivitas kita di dalam komputer.
D. Power Supplay
Power supplay merupakan alat yang berfungsi sebagai pengatur arus listrik yang masuk ke CPU power supplay juga memiliki fungsi aliran arus bolak balik menjadi searah sesuai yang di butuhkan oleh PC.
E. RAM
Random access memory adalah alat yang memiliki fungsi menyimpan data sementara, RAM juga berfungsi menyediakan data – data penting yang di butuhkan oleh processor dengan cepat yang akan diolah menjadi sebuah informasi.
F. Processor
Processor ini sering di sebut sebagai otak komputer, perangkat yang satu ini sangat lah penting bagi berlangsungnya jalannya sebuah komputer. Karena jika processor rusak maka bisa di pastikan komputer tidak bisa digunakan.
G. Motherboard
Motherboard ini merupakan papan tempat dari beberapa unit pemrosesan, dan juga berfungsi menghubungkan beberapa komponen yaitu processor, RAM, dan perangkat lainya.
H. Harddisk
Harddisk merupakan perangkat keras yang digunakan untuk menyimpan data sekunder. Ukuran dari harddisk sendiri cukup bervarian, untuk ukuran yang kecil adalah 500 GB. Dalam teknologi yang semakin canggih ini harddish diciptakan dengan bentuk yang semakin kecil dengan alasan untuk meminimalisir tempat. Akan tetapi semakin kecil harddisk maka akan semakin besar pula daya tampung datanya.
Komponen Software atau yang sering disebut perangkat lunak ini merupakan kumpulan dari beberapa progam yang di butuhkan oleh user lalu komponen apa saja yang dibutuhkan, berikut adalah beberapa perangkat software yang di butuhkan :
2. Software
A. Sistem operasi (operatng system)
Sistem operasi adalah salah satu software yang sangat penting dalam komputer dan yang akan dibaca pertama kali saat menghidupkan komputer. Sistem operasi ini menjadi pengendali utama yang akan mengendalikan pelaksanaan program komputer.
B. Progam Aplikasi
Software yang satu ini sebenarnya disesuaikan dengan kebutuhan sang pengguna, adapun aplikasi yang sering digunakan adalah Microsoft, aplikasi ini biasanya digunakan untuk mengolah data dan angka, adapun aplikasi yang digunakan biasanya adalah ms.word, ms.exel, wps, dan lain – lain.Multimedia, software ini berhubungan dengan pekerjaan seperti desain grafis misalnya : corel draw, photoshop, 3d max dan lain – lain Browser, aplikasi ini sering digunakan pengguna untuk mencari informasi di internet misalnya : google chrome, internet exploler dan lain – lain.
3. Komponen Brainware (pengguna)
Komponen brainware adalah para pengguna komputer atau sering disebut user. Para pengguna komputer ini menggunakan komputer untuk berbagai macam pekerjaan seperti : Graphic Desain, Operator, Progammer, Administrator